Jumat, 26 Desember 2014

Tanda-tanda Mencinta Rasulullah SAW

Seseorang yang mengklaim bahwa dia mencintai seseorang akan lebih memilih yang dicintai dibandingkan semua orang, ia juga akan lebih memilih apa yang disukai oleh yang dicintainya, jika tidak demikian maka dia tidak akan bertindak sesuai yang dicintanya dan artinya cintanya juga tidak akan tulus. Tanda-tanda berikut ini akan menjadi jelas pada mereka yang benar-benar mencintai Nabi Muhammad SAW.

Pertama: Cinta kepada Nabi Muhammad SAW, adalah bahwa dia akan mengikuti contoh-contohnya, menerapkan cara Nabi saw dalam kata-kata, perbuatan, ketaatan kepada perintah-Nya, menghindari apa pun yang dilarang dan mengadopsi sikap Nabi saw pada saat diberi kemudahan, sukacita, kesulitan, dan penderitaan. Allah berfirman, “Katakanlah (Muhammad), ‘Jika kalian mencintai Allah, maka ikutilah aku (Muhammad) dan Allah akan mencintaimu.” [Al-Imran: 31]

Selasa, 23 Desember 2014

Hhhmmm...Itulah mungkin as-syajarah al-mubarakah (pohon yang diberkati)


Sebelum diangkat menjadi Nabi dan Rasul, Rasulullah pernah ikut paman beliau, Abu Thalib pergi berdagang ke Syam. Dalam perjalanan, mereka berhenti sebentar untuk beristirahat berteduh dibawah sebuah pohon. Tidak jauh dari tempat mereka beritirahat, ada sebuah biara yang didiami oleh para pendeta Nasrani. Dari biara itu seorang pendeta bernama Buhaira sedang memperhatikan mereka.

Minggu, 21 Desember 2014

Berbakti pada ibu adalah Berbakti pada Allah

Pernah Nabi Muhammad SAW ditanya oleh sahabatnya.
Ya, Rasulullah… adakah orang yang paling disayangi oleh Allah SWT selain Engkau? 
Nabi Menjawab: Ada, yaitu Salman al Farisi. 
Lalu sahabat bertanya kembali: kenapa?.Yaa, Rasulullah dia begitu disayang Allah? 
Kemudian Nabi bercerita bahwa Salman al-Farisi adalah orang yang berasal dari keluarga miskin, sementara ibunya sangat ingin naik haji, tetapi untuk berjalanpun dia tidak bisa. Demikian juga uang untuk pergi ke Tanah Suci tidak punya. Salman al-Farisi begitu bingung menghadapi kondisi itu. Namun akhirnya, Salman al-Farisi memutuskan untuk mengantar ibunya naik haji dengan cara menggendong ibunya dari suatu tempat yang begitu jauh dari Mekkah. Di perlukan waktu berhari-hari untuk melaksanakan perjalanan itu sehingga tanpa terasa punggung Salman al-Farisi sampai terkelupas kulitnya.”

Berikut kisahnya :

Rasionalitas

Rasulullah SAW menjunjung tinggi akal dalam tindakan dan ucapan. Beliau bersabda, "Nilai manusia adalah akalnya. Orang tanpa akal adalah orang tak beragama. (Bihar al-anwar 1/94; Bughyah al-Bahits/256; Kanz al-Ummal 3/350)

Rasul saw adalah manusia yang paling berakal budi.

Jumat, 19 Desember 2014

Ciri-ciri Fisik dan Sifat Rasulullah SAW


sumber gambar diambil dari searching mbah Google

Sayyidina Ali bin Abi Thalib Karamallahu Wajhah bercerita mengenai sifat Rasulullah SAW.
Rasulullah SAW tidak terlalu tinggi dan tidak juga terlalu rendah.
Baginda SAW bertubuh sederhana dalam kalangan kaumnya.
Rambut Baginda SAW tidak kerinting bergulung dan tidak juga lurus kaku, melainkan ikal beralun.

Jumat, 12 Desember 2014

Gerakan Cinta Rasul

Bismillahirahmanirahim.
shalawat pada Rasulullah, nabi terakhir dan manusia suci,
Assalamu alaikum warahmatullahi wabarakatu,
Alhamdulillah dengan hadirnya halaman ini semoga kecintaan kepada nabi kita semakin mendalam,
Gerakan Cinta Rasul adalah komunitas bagi kaum pencinta,
gerakan bagi kaum yang ingin adanya perubahan pada diri dan perubahan pada skala universal,
sebab Rasulullah diutus untuk menyempurnakan akhlak
dan juga sebagai rahmat semesta alam.